MACAM-MACAM BAHAN BAKAR UNTUK MEMASAK

Memasak adalah salah satu kegiatan yang tak lepas dari kehidupan manusia agar dapat mempertahankan hidupnya, sejak manusia mengenal api dan mengetahui manfaatnya maka mulailah berbagai tekhnik memasak dicoba mulai dari membakar, menggoreng, menyembam, mengukus, sangrai, dan lain-lain.

Semua tekhnik memasak menggunakan bahan bakar agar proses memasak dapat berlangsung dengan baik, di bawah bagian bawah Saya akan ulas tentang berbagai jenis bahan bakar yang pernah dan masih dipakai oleh manusia dari berbagai bahan, inilah selengkapnya:


Kayu bakar

Jenis bahan bakar ini sudah populer sejak lama karena kayu adalah benda dari alam yang terdapat hampir seluruh belahan dunia dan cara mendapatkannyapun sangatlah mudah kita tinggal pergi ke hutan dan mencari ranting pohon yang kering, cara menggunakannyapun sangatlah sederhana, kayu tersebut tinggal dibakar dengan alat pembuat api seperti pemantik atau korek api, lalu setelah api membakar kayu maka proses memasakpun dapat langsung dilakukan.


Minyak tanah

Jenis bahan bakar ini pernah populer di Indonesia sebelum hadirnya tabung gas berukuran 3kg yang diusulkan pemerintah. Berbeda dengan kayu bakar yang dapat langsung digunakan, pada bahan bakar minyak tanah ini diperlukan sebuah tungku atau kompor khusus, pada kompor ini minyak tanah akan disimpan pada bagian bawah kompor kemudian disalurkan ke bagian atas kompor(tungku) dengan beberapa sumbu yang terbuat dari bahan yang mudah menyerap minyak tanah dan mudah terbakar, minyak tanah akan terserap dan terbawa ke bagian atas kompor oleh sumbu-sumbu tersebut. Nyala kompor dapat diatur besar kecilnya dengan sebuah tuas yang dapat mengangkat dan menurunkan seluruh sumbu secara bersamaan.


Arang kayu

Arang kayu terbuat dari potongan kayu kecil dari pohon yang dipanaskan dengan derajat suhu tertentu agar menjadi arang. Pemakaian arang biasanya untuk beberapa cara memasak saja misalnya membakar sate atau membuat surabi, Arang kayu akan menjadi bara api yang panas setelah dibakar atau bersentuhan dengan api atau bara api dari arang lain yang terbakar.


Parafin 

Adalah bahan bakar padat berwarna putih yang berbentuk kotak yang terbuat dari beberapa bahan yang dicampur dengan lilin, benda ini populer di kalangan tentara atau yang suka berkemah karena kegunaannya yang praktis dan aman, setiap satu kotak parafin hanya manmpu memasak mie instan atau nasi yang hanya cukup untuik satu orang, sedangkan untuk keperluan memasak yang lebih banyak dapat digunakan beberapa parafin. cara menggunakan parafin:
  • Siapkan kompor khusus untuk parafin 
  • kemudian letakkan parafin pada bagian tengah kompor 
  • lalu bakarlah patrafin dengan korek api, 
  • setelah parafin terbakar maka siap untuk digunakan memasak.   

Gas

Inilah bahan bakar yang paling populer di Indonesia saat ini, penggunaan gas untuk memasak diperlukan pengetahuan yang benar untuk dapat menggunakannya karena sifat gas sangatlah mudah terbakar, jadi bila ada kesalahan dalam menginstalasinya maka akan terjadi kebocoran gas yang dapat menimnulkan bahaya kebakaran, karena sifat gas yang mudah menguap maka disimpan di dalam tabung,
  
Agar dapat digunakan untuk memasak maka kita harus memasang dulu selang dari tagung gas ke kompor, cara memakainya adalah kita tinggal menyalakan kompor, setelah api dapat membakar gas maka alat masakpun sudah dapat ditempatkan di atasnya.



Listrik 

Listrik tidak dapat langsung dipakai untuk memasak tetapi energinya dapat dirubah menjadi bentuk energi lain misalnya dengan mengalirkan pistrik ke elemen pemanas pada kompor listrik sehingga elemen tersebut menjadi panas, selain itu listrik dapat digunakan pula untuk dialirkan ke sebuah rangkaian gelombang micro atau microwave , gelombang micro yang dihasilkan dapat digunakan untuk memasak, contoh: oven, kompor microwave. penggunaan microwave sangatlah rentan terhadap kesehatan karena bila terjadi kebocoran radiasi maka gelombang tersebut akan merusak tubuh kita.

Post a Comment for "MACAM-MACAM BAHAN BAKAR UNTUK MEMASAK"